Monday, December 24, 2012

Seluruh Korban Tenggelam di Pantai Bandengan Ditemukan

Senin, 24 Desember 2012 23:27 wib wib

Proses pencarian korban tenggelam di Pantai Bandengan (Alip Sutarto/Sindo TV)
Proses pencarian korban tenggelam di Pantai Bandengan
JEPARA - Satu dari lima korban tenggelam di obyek wisata Pantai Bandengan pada Minggu, 23 Desember berhasil ditemukan petang tadi. Korban ditemukan oleh nelayan dalam keadaan mengapung tidak bernyawa di sekira satu mil dari bibir pantai.

Korban adalah Roisul Umam (15), warga Desa Runting, Kecamatan Tayu, Kabupaten Pati, Jawa Tengah. Usai dievakuasi dari tengah laut, korban dibawa ke RSUD Kartini Jepara, guna keperluan visum, selanjutnya dibawa ke rumah duka.

Dengan ditemukannya jenazah Roisul, berarti pencarian telah usai. Roisul merupakan korban terakhir yang sempat dicari oleh Tim Basarnas dan Relawan SAR Jepara.

Sebelumnya, empat korban tenggelam telah ditemukan dalam kondisi tewas. Mereka adalah Ali Mahudi (13), warga Desa Kelakah Kasihan, Kecamatan Gembong, Muhammad Habib Rahman (16), warga Desa Puncel, Kecamatan Dukuhseti. Kemudian, Ahmad Haris Nasution (15), warga Desa Bugel, Kecamatan Kedung, Kabupaten Jepara, serta Muhammad Yasin (15), warga Gembong, Kabupaten Pati.

Kelima korban tenggelam setelah perahu karet yang mereka tumpangi terguling akibat terhempas gelombang laut. Para korban tidak bisa berenang dan nahasnya juga tidak mengenakan baju pelampung.
 
 
Comments
0 Comments
Facebook Comments by Media Blogger

0 comments:

Post a Comment

Total Pageviews

Brother baner

SEPUTAR BLOG,INTERNET,KOMPUTER.

WAHYOKU BLOG

Banner tatelu


 BELAJAR BARENG